HENDRA Sandi Gunawan dalam sekejap menjadi bintang di lapangan hijau, dalam skuad Persiraja Banda Aceh. Ya, wajar saja, kontribusi pemain yang berposisi gelandang ini bagi tim Lantak Laju (Julukan Persiraja-red) sangat besar. Aliran bola dari kakinya membuat permainan Persiraja begitu berirama. Ia menjadi pengatur ritme permainan sekaligus otak serangan. Melihat penampilannya bersama Eric Saputra Cs, anda pasti tak menduga kalau Sandi masih sangat muda. Usianya baru menanjak 18 tahun, bahkan ia masih duduk di bangku SMA. Kini ia sudah kelas tiga di SMA 9 Banda Aceh. Namun soal sepak bola ia layak mendapat pujian. Meski belum pernah mengecap title juara melihat usianya yang masih muda, tak mustahil Sandi akan menjadi pemaian hebat nantinya. Sandi lahir di Kuta Fajar, 10 Februari 1995. Menghabiskan masa kanak di tanah kelahiran, baru ketika masuk sekolah menengah atas dia hijrah ke Banda Aceh. SMA N 9 Tunas Bangsa merupakan sekolah khusus atlit. Sandi memilih olahrag...