Kumpulan soal latihan biologi pilihan ganda tentang sel untuk SMA kelas XI, yang merupakan materi pelajaran semester I (gasal) di kelas 11. Silakan dijawab sebagai bahan latihan ulangan, baik ulangan harian, ulangan umum, ulangan tengah semester, maupun ulangan semester.
1. Ide awal mengenai sel muncul pada abad ke 17 ketika seorang ahli biologi yang memeriksa gabus di bawah kaca pembesar. Orang yang dimaksud yaitu ....
a. Carolus Linnaeus
b. Antonie Van Leuwenhoek
c. Matthias Jokob Schielden
d. Theodor Schwann
e. Robert Hooke
2. Komponen sel yang tidak dijumpai pada sel hewan yaitu ....
a. sentrosom
b. mitokondria
c. plastida
d. badan goldi
e. ribosom
3. Organel yang berperan dalam respirasi sel yaitu ....
a. mitrokondria
b. lisosom
c. ribosom
d. retikulum endoplasma
e. nukleus
4. Perbedaan sel hewand dan sel tumbuhan yaitu ....
a. pada sel hewan terdapat vakuola berukuran besar, pada sel tumbuhan terdapat vakuola berukuran kecil
b. pada sel hewan terdapat mikrotubulus sedangkan pada sel tumbuhan tidak ada
c. pada sel hewan terdapat badan golgi, sel pada tumbuhan ada badan golgi
d. pada sel hewan tidak ada badan golgi, sedangkan pada sel tumbuhan terdapat badan golgi
e. pada sel tumbuhan terdapat plastida sedangkan pada sel tumbuhan tidak ada
5. Fungsi ribosom yaitu ....
a. menyintesis lemak dan pati
b. organ pencerna intraseluler
c. tempat pembentukan protein
d. proses respirasi sel
e. ekskresi sel
6. Pada nukleus, gen terdapat pada ....
a. sitoplasma
b. kromatin
c. karioteka
d. nukleoplasma
e. nukleolus
7. Selaput yang membungkus suatu massa protoplasma disebut ....
a. membran plasma
b. retikulum endoplasma
c. mitokondria
d. nukleoplasma
e. sitoplasma
8. Beberapa macam sel dapat memasukkan zat-zat padat atau tetes-tetes cairan melalui membran sel. Peristiwa semacam ini disebut ....
a. plasmolisis
b. osmosis
c. difusi
d. endositosis
e. ekspositosis
9. Transpor aktif yaitu ....
a. transpor yang dipengaruhi oleh ion natrium tanpa membutuhkan energi
b. transpor yang mengontrol pertukaran zat tanpa membutuhkan energi
c. transpor dari larutan yang memiliki konsentrasi tinggi ke larutan yang berkonsentrasi rendah
d. transpor dari larutan yang berkonsentrasi rendah ke larutan yang berkonsentrasi tinggi
e. transpor yang membutuhkan energi untuk keluar masuknya molekul dan zat melalui membran
10. Leukoplas yang berfungsi untuk membentuk dan menyimpan lemak yaitu ....
a. plastida
b. kromoplas
c. kloroplas
d. elaioplas
e. amiloplas
referensi: BSE Panduan Pembelajaran Biologi Untuk SMA & MA. Oleh: Suwarno
- See more at: http://www.soaltes.com/2013/10/kumpulan-soal-latihan-ulangan-biologi.html#sthash.cGm1yv4Q.dpuf
Terima kasih soalnya kak
ReplyDelete